Analisis Sederhana EUR/USD 20 Agustus 2012

Pola sideway masih menyelimuti pergerakan Euro terhadap usd hari ini. kemungkinan untuk menembus harga tertinggi dan harga terendah tanggal 17 Agustus 2012 sangat sulit. Mari kita lihat gambar berikut

  Gambar disamping adalah grafik pergerakan harga EUR/USD timeframe daily. Nampak jika dilihat dari dua minggu lalu, harga bergerak turun, kemudian minggu kemarin nampak naik. Jika dilihat dari 3 minggu lalu, trend nampak naik. tetapi dalam satu minggu kemarin harga tidak bisa menembus harga tertinggi dari dua minggu lalu, begitu pula seminggu kemarin juga tidak bisa menembus harga terendah dua minggu lalu. sehingga nampak sideway. Jika melihat arah pergerakan garis Moving Average 12 dan 24, kedua garis tersebut masih mengarah ke atas, artinya peluang untuk naik lebih besar daripada turun.  Begitu pula dengan Parabolic SAR serta Parabolic SAR yang mendukung ka arah naik. Tetapi jika melihat garis trendline warna Magenta, arah trend nampak jelas sideway, mengerucut ke arah titik persilangan dua garis trendline tersebut. Jadi kemungkinan besar dalam 2-4 hari mendatang, keadaan sideway masih berlanjut.


Analisis Candle H4 20 Agustus 2012
H4

Analisis Candle H1 20 Agustus 2012
H1

Bagaimana dengan sudut pandang timeframe H4? mari kita lihat gambar di atas.
Nampak pola yang sama dengan timeframe daily. Keadaan sideway, tetapi jika dilihat dari arah pergerakan Moving Average 12 dan 24, tampak keduanya mengarah ke arah jam 4 (turun) meski posisi garis MA 12 di atas MA 24. Parabolic SAR dan Stochastic OScilator masih menunjukkan arah trend up.Hal ini berbeda dengan timeframe H1 yang nampak trend turun lebih kuat. Nampak arah dua garis indikator Moving Average juga menikung ke bawah didukung pula oleh indikator Stochastic OScilator. Jadi kemungkinan turun lebih besar, tetapi kemungkinan pula, maksimal di daerah garis trendline yang berwarna magenta.

Sebaiknya pasang satu arah, sell atau Buy, di area sideway, bisa memakai martiangle atau sistem averaging. Area sideway dibatasi oleh dua garis trendline yang berwarna magenta,

No comments:

Post a Comment